Senin, 25 Agustus 2014

EBB AND FLOOD, HIDROPONIK PASANG SURUT,

EBB AND FLOOD, HIDROPONIK PASANG SURUT,
Hidroponik pasang surut jarang disebut, padahal mempunyai beberapa sifat yang baik, a.l.
oksigenasi yang lancar, dengan mengalirnya udara segar ke ronggarongga
yang ditinggal oleh
larutan AB
mix, yang sebelumnya menggenang pot beserta mediatanamnya
sedalam 4 8
cm,
selama 5 20
menit, 1 4
hari/1 2
X, sesuai dengan ketinggian dan umur tanaman, yang
ditanam dalam bakbak
datar waterpas,
dalam media tanam yang tidak mengambang.
Satu hal yang dikhawatirkan, adalah bila satu tanaman akarnya sakit terserang suatu penyakit
cendawan, penyakit itu akan menyebar meluas, dengan disirkulasi
larutan hara, dari bak tanam
ke tangki/tandon/reservoir,
bolakbalik.
Dalam kenyataannya hal ini jarang terjadi, karena
ramuan AB
mix yang jitu, dengan EC yang tinggi, meningkatkan ketahanan tanaman terhadap
serangan penyakit cendawan yang menyebar melalui aliran air.
Bakbak
tanam yang diletakkan lebih tinggi dari pompa dan tandon larutan hara, bila larutan yang
menggenangnya secara gravitasi dialirkan kembali ke tandon, maka udara segar akan
memasuki ronggarongga
udara dalam media, membawa oksigen segar untuk respirasi akar.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar