Senin, 25 Agustus 2014

KETRAMPILAN MENGGUNAKAN EC METER.

KETRAMPILAN MENGGUNAKAN EC METER.
Kalau menanam cabe merah besar dengan sistem hidroponik, maka digunakan petunjuk :
Persemaian : menggunakan EC 1,0 mS/cm. Fase vegetatif : EC 2,0 mS. Fase generatif : EC
3,0. (Cara menulis tanpa menyebutkan lagi satuannya, kawankawan
sudah dapat mengerti
kepekatan pupuk yang dimaksud).
EC meter bertenaga baterei kancing, bila sudah lama dan banyak dipakai, tenaganya berkurang,
menunjukkan angka secara “erratik”, naikturun
terus menerus, seolah tidak ada hentinya.
Baterei yang sudah lemah, harus diganti dengan yang segar.
Setelah membuka tutupnya, ujung EC meter dicelup ke dalam larutan yang akan diukur
kepekatannya, sedalam garis batas. Setelah selesai, hendaknya dioffkan
sesegera mungkin
untuk menghemat batereinya.
EC meter juga sangat berguna untuk mencegah kita melampaui nilai ambang phytotoksisitas,
misalnya bila kita melihat pada monitor, bahwa angka EC sudah sangat tinggi, sehingga besar
kemungkinan batas keracunan akan terlewati, maka dengan segera kita bisa bertindak
menurunkan kepekatan larutan pupuk. Terhindarlah kita dari gejala gosong pada tanaman,
karena EC yang terlampau tinggi itu.
Pun EC meter bisa dipakai untuk mensegerakan peralihan fase vegetatif ke generatif, dengan
menaikkan angka EC, tetapi tetap jangan nyerempetrempet
nilai ambang phytotoksisitas,
karena terkandung bahaya jatuhnya produksi.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar